NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Wakapolres Natuna Kompol Paten Tarigan mengundang tokoh masyarakat, serta organisasi kepemudaan menghadiri zoom meeting Penguatan Internal Polri. Zoom meeting di gelar Mabes Polri, di ikuti dari ruang Video Conference (Vicon) Markas Polres Natuna, Jalan Adam Malik, Ranai, Selasa 10 Desember 2024.
Sementara giat Penguatan Internal Polri, guna pemantapan komunikasi publik menuju Polri yang presisi, dengan tema: Strategi Polri dalam Mengimplementasikan Cooling System Guna Menjaga Stabilbilitas Sosial Pasca Pemilukada 2024.
Kadiv Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho dalam amanat mengatakan, giat ini, demi menguatkan internal Polri pasca Pilkada Serentak 2024. Sehingga tercipta cooling system di tengah masyarakat Indonesia.
Sedangkan cooling system merupakan program dilakukan demi menjaga keamanan dan ketertiban, khususnya di situasi politik jelang dan pasca Pemilihan Umum atau Pemilu. Program ini dilakukan dengan cara sosialisasi dan himbauan keamanan dan ketertiban masyarakat atau Kamtibmas.
“Tujuan cooling system, untuk mengurangi potensi konflik,” kata Sandi. “Serta memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kerukunan selama proses pemilihan umum.”
Akhir amanat, Jenderal Polisi bintang dua emas itu, berharap dalam dialog penguatan internal Polri memperoleh hasil yang baik. Semua itu, demi tercipta kamtibmas yang aman dan kondusif pasca Pilkada Serentak 2024. (*iwan)
Update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari KABARTERKINI.co.id. Ayo bergabung di Facebook dan Instagram KABARTERKINI.co.id, atau klik link https://www.kabarterkini.co.id