Usai Gotong Royong di Desa Selemam, Wabup: Jangan Buang Puntung Rokok Sembarangan

0
541
WABUP Natuna Rodhial Huda (depan) saat menggelar gotong royong di Desa Selemam, Kecamatan Bunguran Timur Laut

NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Welmi tidak menyangka, sedang duduk di depan pintu masuk Masjid Al-Babussalam, Desa Selemam, Kecamatan Bunguran Timur Laut, ia disambangi Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda. Sambil bercanda, orang nomor dua di kabupaten perbatasan ini berpesan padanya, jangan membuang puntung rokok sembarangan.

“Tadi saya baru gotong royong bersihkan sekitaran masjid,” kata Wak Yal -sapaan akrab Rodhial- sambil memungut puntung rokok berserakan di depan Welmi, Jumat siang 20 Agustus kemarin. “Tadi tidak ada puntung rokok, eh kini muncul lagi.”

Seusai memungut puntung rokok, Tokoh Maritim Indonesia itu, bergagas memasuki Masjid Al-Babussalam. Sementara ia melaksanakan sholat di desa sekitar 20 kilometer dari Kota Ranai, Ibukota Kabupaten Natuna itu, salah satu kegiatan pemerintahannya, Safari Jumat.

Jelas dalam pelaksanaan, Wak Yal tidak sendiri, ia bersama Bupati Natuna Wan Siswandi. Dalam kegiatan, kata Wan Sis, sebelum sholat Jumat di gelar, paginya, Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda dengan agenda gotong royong bersama masyarakat di lokasi masjid akan dikunjungi. Gotong royong itu, bernama Jumat Bersih.

“Tadi saya ingin turun gotong royong dengan Pak Wakil,” kata Wan Sis. “Karena ada agenda kerja tindak bisa ditinggalkan, saya dengan Pak Sekda (Boy Wijanarko-red) di kantor.”

Dalam kegiatan Jumat bersih dan Safari Jumat, ia dengan wakilnya, tidak pernah menentukan masjid dan desa mana mau turun. Agar pengurus masjid serta masyarakat desa tidak perlu bersusah payah menyediakan makan dan minumnya.

“Tradisi Melayu, tamu tetap di suguhkan makan dan minum,” ucap Wan Sis. “Karena kami bukan tamu, jadi tidak mau membuat repot para pengurus masjid dan masyarakat.” (*sonang/iwan)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini