
ANAMBAS, KABARTERKINI.co.id – Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas mendapat bantuan dana hibah pembangunan tiang Penerangan Jalan Umum atau PJU dari West Natuna Consorsium (WNC). WNC ini terdiri dari, Medco. E&P, Kufpec, Star Energi dan Premiere Oil.
Kepala Bagian (Kabag) Ekonomi dan SDA Kepulauan Anambas Yohanes menjelaskan, pembangunan PJU merupakan program prioritas yang telah di bahas bersama teman-teman Konsorsium. Yang akan dibangun sepanjang Jalan Selayang Pandang (SP) 2 hingga kawasan Masjid Agung Baitul Makmur.
“Sekitar 60 titik tiang lampu yang akan dipasang. Saat ini titik-titik di Jalan SP 2 sudah dikerjakan, setelahnya menyusul ke kawasan Masjid Agung,” kata Yohanes saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa 10 Mei 2022.

Apalagi, sambungnya, pengerjaan PJU sedang digesa. Mengingat tidak lama lagi pelaksanaan MTQ ke 9 Provinsi Kepri di Kabupaten Kepulauan Anambas.
“Sekarang kita fokus kerjakan di Jalan SP 2 dulu. Karena sekitar Masjid Agung sedang dalam masa pengerjaan. Tanahnya belum rata, untuk dipasang tiang pancang,” pungkas Yohanes. (*sarnilam)