Terbaik, 23 Generasi Muda Natuna Lulus dan Bakal Ikuti Pendidikan Bintara Polri 2023

0
622
SUASANA sidang terbuka Kelulusan Bintara Polri 2023 di Gedung Graha Lancang Kuning, Polda Kepri, Kota Batam

NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Terbaik, 23 generasi muda Natuna lulus dan bakal mengikuti pendidikan Bintara Polri 2023 di Sekolah Polisi Negara (SPN) Tanjung Batu, Kepri dan Sepolwan Ciputat, Jakarta. Pengumuman disampaikan melalui sidang terbuka Kelulusan Bintara Polri 2023 di Gedung Graha Lancang Kuning, Polda Kepri, Kota Batam, Sabtu 2 Juli 2022.

Kapolres Natuna AKBP Iwan Ariyandhy mengatakan, 23 generasi muda Natuna lulus seleksi, dengan jabaran 22 putra dan 1 putri. Yang putra akan mengikuti pendidikan di SPN Tanjung Batu, Kabupaten Karimun. Sedangkan putri, akan mengikuti di Sepolwan Ciputat, Jakarta.

“Dari 22 putra Natuna, 21 orang akan mengikuti pendidikan Bintara PTU dan 1 orang akan mengikuti pendidikan di Bakomsus Pol Air,” kata Iwan melalui keterangan tertulis.

Kabag SDM Polres Natuna AKP Firuddin menambahkan, setiap tahun semakin meningkat yang mendaftar sebagai Calon Bintara Polri. Apalagi generasi muda Natuna tidak kalah bersaing dengan generasi muda kabupaten dan kota lain di Kepri.

“Seleksi penerimaan tahun ini, paling banyak diminati pemuda dan pemudi tamatan SLTA se-Natuna. Karena mereka tahu, para generasi muda tinggal di perbatasan mendapat perhatian serius dari pemerintah,” kata Firuddin. (*andi surya)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini