Ramadhan Ketiga, Polsek Tanjungpinang Kota Tinjau Ketersediaan Sembako di Pasar

0
334
PENGECEKAN minyak goreng di salah satu kios di Pasar Baru Kota Tanjungpinang (foto Humas Polres Tanjungpinang)

TANJUNGPINANG, KABARTERKINI.co.id – Polsek Tanjungpinang Kota meninjau ketersediaan sembako, termasuk minyak goreng kemasan hingga curah. Peninjauan berlangsung di sejumlah kios Pasar Baru Kota Tanjungpinang, Selasa pagi 5 April 2022.

“Dalam peninjauan kita menyusuri dengan berjalan kaki ke sejumlah kios menjual sembako, termasuk minyak goreng. Peninjauan ini, masuk Ramadhan ketiga,” kata Kanit Reskrim Polsek Tanjungpinang Kota Ipda Onny Chandra melalui keterangan tertulis.

Tidak hanya meninjau, aparat berseragam coklat itu menghimbau kepada pelaku usaha agar tidak melakukan penimbunan minyak goreng jenis apapun digudangnya. Harus tetap menjual dengan harga sesuai ketentuan pemerintah.

Kasi Humas Polres Tanjungpinang AKP Suprihadi Hantono ditempat terpisah mengatakan, sesuai arahan Kapolres Tanjungpinang AKBP Fernando, personel Kepolisian harus selalu hadir ditengah masyarakat, agar turut andil menstabilkan harga sembako, termasuk minyak goreng yang sempat langka di pasaran.

“Berdasarkan pengecekan personel di sejumlah toko atau kios sembako, harga minyak goreng di jual masih sesuai ketentuan pemerintah dan stok tersedia,” pungkasnya. (*andi surya)

#PolisiIndonesia

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini