Ramadhan ke-29, Kapolsek Balai Karimun Gelar Program Jumat Curhat Barokah

0
1193
KAPOLSEK Balai Karimum Kompol Edi Wiyanto saat berbicara Kamtibmas dalam Jumat Curhat

KARIMUN, KABARTERKINI.co.id – Kapolsek Balai Karimun Kompol Edi Wiyanto menggelar program Jumat Curhat Barokah. Program terselenggara pada Ramadhan ke-29 ini berlangsung di Kantin Pelabuhan Domestik Tanjung Balai Karimun, Jumat pagi 21 April 2023.

“Kami berharap, Bapak-bapak yang hadir bisa memberi saran dan masukan tentang Kamtibmas. Sehingga Karimun, khususnya Balai Karimun selalu aman dan kondusif,” kata Kompol Edi pada masyarakat yang hadir, rata-rata berprofesi sebagai tukang ojek Pelabuhan Domestik Karimun.

Afrizal, salah seorang warga berharap, Kapolsek Balai Karimun bisa membantu tukang ojek di pelabuhan agar mempermudah pembuatan SIM C. Sebab ada sebagian kesulitan mendapatkannya, karena tidak lulus tes.

FOTO bersama

“Kami akan coba berkoordinasi dengan Satlantas Polres Karimun, agar memberi kemudahan bagi tukang ojek pelabuhan mendapatkan SIM C. Kalau soal tes, memang sudah prosedur tetap harus dijalani setiap masyarakat ingin mendapatkan SIM,” kata Kompol Edi.

Tidak lupa, Perwira Kepolisian melati satu emas itu, mengingatkan kepada orang tua selalu menjaga atau mendidik anak, agar jangan sampai mengkomsumsi narkoba. Karena sangat merusak masa depan mereka.

“Kepada orang tua yang punya anak beranjak dewasa dan di bawah umur, harus senantiasa memperhatikan mereka. Sebab rawan menjadi korban pencabulan dari oknum-oknum tidak bertanggungjawab,” pungkasnya. (*afrizal)

Update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari KABARTERKINI.co.id. Ayo bergabung di Facebook dan Instagram KABARTERKINI.co.id, atau klik link https://www.kabarterkini.co.id

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini