Polres Bintan Gelar Giat Nasi Kapau di Desa Mapur 

0
332

BINTAN, KABARTERKINI.co.id – Untuk mencegah penyebaran Covid-19, Tim Vaksinasi Polres Bintan melaksanakan giat percepatan Vaksinasi Jangkau Pulau (Nasi Kapau). Giat berlangsung di Balai Desa Mapur, Kecamatan Bintan Pesisir, Kabupaten Bintan, Jumat 18 Februari 2022.

Kapolres Bintan AKBP Tidar Wulung Dahono melalui Kapolsek Bintan Timur AKP Suardi mengatakan bahwa program Nasi Kapau Polres Bintan merupakan program Polda Kepulauan Riau. Program ini dalam upaya mendukung program pemerintah menghambat laju penularan Covid-19.

“Pak Kapolres berharap dengan adanya program Nasi Kapau, seluruh masyarakat tinggal di pulau-pulau telah divaksin. Sehingga masyarakat pulau-pulau mempunyai kekebalan tubuh melawan berbagai penyakit, khususnya wabah Covid-19,” kata Suardi melalui keterangan tertulis.

Dalam giat Nasi Kapau, pihaknya bekerjasama dengan instansi terkait, seperti Pemerintahan Kecamatan Mantang dan unsur TNI. Selain vaksinasi, dilaksanakan pembagian paket sembako kepada masyarakat Desa Mapur.

“Sebagian sembako kita serahkan langsung ke masyarakat usai di vaksin. Sebagian lagi diserahkan door to door atau dari rumah ke rumah masyarakat berhak menerima,” pungkasnya.

Tampak hadir dalam giat Nasi Kapau di Desa Mapur dengan mentaati protokol kesehatan itu, antara lain, Tim Vaksinator, yaitu Aipda Roni Asrila dibantu Briptu Tulus Sihotang dan Briptu Safnah. (*andi surya)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini