Persiapan New Normal, TNI, Polri, Basarnas dan Pemkab Natuna Pantau Aktifitas Bandara RSA Ranai

0
537

Kabarterkini.co.id, Natuna – Dalam rangka persiapan menuju New Normal, TNI, Polri, Basarnas dan Pemerintah Kabupaten Natuna memantau pengamanan keberangkatan dan kedatangan penumpang pesawat di Bandara Raden Sadjad (RSA) Ranai, Kamis 4 Juni 2020. Aktifitas pemantauan, demi mengantisipasi penyebaran virus corona atau Covid19 di kabupaten kepulauan perbatasan di tengah negara Asean ini.

Bukan hanya melakukan pemantauan, TNI, Polri, Basarnas dan Pemkab Natuna, melakukan penyemprotan disinfektan di sejumlah titik Bandara. Sehingga pelayanan penerbangan perdana, sempat ditutup beberapa bulan lalu, akibat wabah Covid19 itu, tetap aman dan terkendali. Karena Natuna, masih masuk dalam Zona Hijau, alias nihil Covid19.

POSKO Covid19 Natuna di Bandara RSA Ranai

Sementara TNI, Polri, Basarnas dan Pemkab Natuna memantau calon penumpang akan berangkat, sesuai aturan protokol kesehatan, yaitu:

1. Menunjukkan tiket pesawat udara valid.

2. Menunjukan identitas diri resmi masih berlaku, seperti KTP.

3. Melaporkan rencana perjalanan ke Posko Covid19 Bandara RSA Ranai.

4. Calon penumpang harus tiba lebih awal, atau empat jam sebelum keberangkatan.

5. Pemeriksaan dokumen maupun kesehatan.

6. Calon penumpang wajib menggunakan masker sebelum, saat di dalam pesawat, hingga keluar dari bandara.

7. Calon penumpang wajib mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer.

8. Memasuki bandara, calon penumpang wajib mengikuti aturan jarak aman (physical distancing).

9. Selalu menjaga kebersihan selama berada di dalam pesawat.

PEMANTAUAN luar Bandara

Hadir dalam kegiatan, antara lain, Ketua DPRD Natuna Andres Putra, Ketua Komisi I DPRD Natuna Wan Aris Munandar, Danlanud RSA Ranai Kolonel (Pnb) Fairlyanto, Dandim 0318/Natuna Letkol (Czi) Ferry Kriswardana, Kapolres Natuna AKBP Ike Krisnadian dan Kepala Basarnas Natuna Mexianus Bekabel.

Hadir juga, Kabag Ops Polres Natuna Kompol Hendrianto, Kabid Pencegahan dan Penyakit Dinas Kesehatan Natuna Hikmat Aliansyah, Kepala Bandara RSA Ranai Suroso, Kepala Dinas Perhubungan Natuna Iskandar DJ, dan Kepala Damkar Natuna Syawal. (*andy surya/humas polres)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini