Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Natuna Dipercepat, Wan Sis Mohon Doa Masyarakat Natuna

0
540
WAN Siswandi (kiri) bersama Rodhial Huda saat mengikuti gladi bersih pelantikan di Gedung Daerah Kepri di Tanjungpinang, Ahad 23 Mei 2021

TANJUNGPINANG, KABARTERKINI.co.id – Pelantikan Bupati Natuna Wan Siswandi bersama wakilnya, Rodhial Huda dipercepat dua jam dari rencana awal pada Senin 24 Mei 2021. Semula direncanakan pukul 09.00 WIB, dimajukan menjadi pukul 07.00 WIB.

“Ya, dipercepat dua jam. Karena Pak Gubernur (Ansar Ahmad) ada agenda pada pukul sembilan pagi besok,” ungkap Kabag Protokol Kepri, Andi usai Gladi Resik Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Natuna serta Ketua Tim Penggerak PKK Natuna Periode 2021-2024 di Gedung Daerah Provinsi Kepulauan Riau, Tanjungpinang, Ahad 23 Mei 2021.

Wan Siswandi bersama Rodhial Huda tidak mempermasalahkan dengan dimajukan jadwal pelantikan. Mengingat harinya tidak berbeda, sesuai agenda, Senin 24 Mei 2021.

“Kami minta doa pada seluruh masyarakat Natuna, agar prosesi pelantikan nanti berlangsung aman dan lancar. Doakan kami selalu sehat, sebab di Tanjungpinang sedang naik wabah Covid-19,” ungkap Wan Sis.

Sementara, Rodhial berpesan kepada masyarakat Natuna selalu mematuhi protokol kesehatan, seperti memakai masker diluar rumah, jaga jarak dan hindari kerumunan massa. Karena lonjakan Covid-19 di Natuna kini meningkat tajam.

“Setelah kami dilantik, persoalan Covid-19 akan dicari jalan keluarnya dengan Satgas Penanganan Covid-19 Natuna. Jadi doakan pelantikan kami berjalan lancar,” pungkasnya. (*red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini