NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Pasca kebakaran, Sekda Natuna Boy Wijanarko memastikan Diskominfo dan Inspektorat Natuna pindah kantor. Diskominfo pindah ke Kantor Samsat lama, sedangkan Inspektorat ke Kantor Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Natuna yang baru.
“Kita segera pindahkan ke kantor sementara, agar tidak mengganggu pelayanan. Karena kantor lama, gedungnya tidak layak dipergunakan,” kata Boy saat meninjau lokasi kebakaran, Senin 20 Desember 2021.
Sementara, Kantor Diskominfo dan Inspektorat Natuna terbakar pada Sabtu sore 18 Desember 2021. Kedua kantor, satu gedung di kawasan Kantor Bupati Natuna, Jalan Batu Sisir, Bukit Arai Ranai.
Diskominfo Natuna menempati lantai II. Inspektorat Natuna menempati lantai I. Namun belum diketahui pasti penyebab kebakaran. Kini lokasi kebakaran di police line Polres Natuna.
“Penyebab kebakaran, saya belum bisa komentar. Sudah menjadi ranah Kepolisian. Kita tunggu Tim Penyidik Labfor Polda Riau,” kata Boy menjawab pertanyaan sejumlah awak media.
Polres Natuna menerjunkan Tim Penyidik Labfor Polda Riau, sambungnya, mengingat Polda Kepri belum ada satuan itu. Sambil menunggu, Ketua GM FKPPI 3015/Natuna itu, meminta Diskominfo dan Inspektorat segera membenahi kantor sementaranya.
“Tidak memakan waktu lama, kami pindah ke Kantor Samsat lama. Sekarang kami sedang melakukan pembersihan lokasi kantor,” timpal Kepala Diskominfo Natuna Raja Darmika turut mendampingi Sekda Natuna Boy Wijanarko di lokasi kebakaran.
Sedangkan pelayanan bidang komunikasi di perkantoran, menurutnya, sudah kembali normal. Mengingat bidang itu, sangat pririoritas pasca kebakaran kantor.
“Saya bersama Pak Sekda berencana, membangun lokasi parkir perkantoran Diskominfo Natuna menjadi ruang server. Mengingat lokasinya tidak jauh dengan Kantor Diskominfo lama yang terbakar,” pungkasnya. (*andi surya)