Ngopi Pagi Bersama, Kolonel Dedy: Atribut Kampanye Dilarang Masuk Kawasan Lanud RSA

0
1057
DANLANUD RSA Kolonel Penerbang Dedy Iskandar saat ngopi bersama

NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Danlanud Raden Sadjad (RSA) Kolonel Penerbang Dedy Iskandar mengimbau seluruh partai politik serta partisan partai, agar tidak memasang atribut kampanye di kawasan markasnya, termasuk kawasan Bandara RSA Natuna. Semua ini, demi menjaga netralitas TNI, khususnya TNI Angkatan Udara dalam pelaksanaan Pemilu Serentak 2024.

“Bandara RSA Natuna, meskipun milik sipil, tapi masuk kawasan Lanud RSA. Jadi tetap tidak dibenarkan, terpasang atribut kampanye atau segala macamnya,” kata Dedy saat ngopi pagi bersama dengan awak media di Rumah Pantai Camar Lanud RSA, Jumat 22 Desember 2023.

Tidak lupa, Perwira TNI Angkatan Udara melati tiga emas itu memohon maaf, jika sedikit ketat saat masyarakat melewati jalan Lanud RSA, dari Pelabuhan Penagi menuju Kota Ranai. Karena menjaga netralitas TNI, masyarakat memakai baju partai atau calon tertentu, tidak dibenarkan lewat.

“Kini dunia digital semakin canggih. Hanya lewat di videokan, lalu dilakukan editing video lainnya, seolah-olah instansi atau institusi itu, mendukung salah satu partai tertentu atau calon tertentu,” kata Dedy.

Kejadian ini, menurutnya, pernah di alami Menhan RI (Prabowo Subianto-red) beberapa waktu lalu, dan sempat viral di media sosial. Video Menhan sedang kunker menggunakan helikopter, disandingkan dengan video saat Beliau sedang menemui kadernya.

Akibat penyandingan dua video itu, dituding Menhan sedang kampanye menggunakan fasilitas negara. Padahal dalam video disandingkan atau di edit, kegiatan berbeda dengan waktu berbeda pula.

“Sekali lagi, demi menjaga netralitas TNI AU, termasuk Lanud RSA, dalam Pemilu Serentak 2024, saya sedikit memperketat pemasangan atau pemakaian atribut kampanye di kawasan Lanud RSA. Saya rasa seluruh masyarakat kabupaten perbatasan ini, memahaminya,” kata Alumnus TNI AU 1998 itu, mengakhiri. (*andi surya)

Update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari KABARTERKINI.co.id. Ayo bergabung di Facebook dan Instagram KABARTERKINI.co.id, atau klik link https://www.kabarterkini.co.id

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini