Musrenbang Kecamatan Bunguran Batubi, Bupati Natuna Perintahkan Dinas Pertanian Bantu Pupuk dan Bibit ke Petani

0
454

NATUNA, KABARTERKINI.co.id –  Bupati Natuna Wan Siswandi membuka secara resmi Musrenbang Kecamatan Bunguran Batubi. Musrenbang tingkat kecamatan itu, dibuka secara langsung di Aula Kantor Desa Gunung Putri, Selasa 8 Februari 2022.

“Terus terang, kondisi keuangan daerah di masa pandemi Covid-19, sangat berpengaruh besar terhadap APBD Natuna. Saya berharap masyarakat memahami kondisi keuangan terbatas ini,” sambutan Wan Sis -biasa disapa- saat membuka acara.

Namun demikian, ia akan berusaha agar Bappeda Natuna menaikan anggaran Kecamatan Bunguran Batubi. Mengingat masyarakat disini mayoritas petani. Sehingga Dinas Pertanian Natuna harus memprioritaskan kebutuhan para petani, seperti bibit dan pupuk.

SEJUMLAH Kepala OPD Natuna

“Saya optimis Kecamatan Bunguran Batubi bisa menjadi penghasil sayur mayur dan bahkan padi. Jika berjaya hasil panennya, otomatis akan sejahtera masyarakatnya, khusus keluarga petani,” kata mantan Sekda Natuna itu.

Pada Musrenbang sebelumnya, Wan Sis meminta kepada DPRD Natuna Dapil 3 untuk menuangkan sebagian pokok-pokok pikiran atau aspirasinya bagi penerangan lampu jalan di Kecamatan Bunguran Batubi. Agar jalan-jalan kecamatan ini terang benderang.

Selain itu, ia juga menyinggung terkait program pembangunan jalan dua jalur dan pemasangan lampu sepanjang pusat Kota Ranai. Hal ini diharapkan agar Ibukota Kabupaten Natuna menjadi lebih baik lagi dari sebelumnya.

PARA tamu undangan

“Perlu saya sampaikan Pemerintah Kabupaten Natuna melalui dinas terkait mengadakan gelar budaya pada tiap malam Ahad di Pantai Piwang. Saya berharap masyarakat Kecamatan Bunguran Batubi dapat menampilkan keseniannya di Pantai Piwang,” pinta Wan Sis.

Sementara dalam Musrenbang Kecamatan Bunguran Batubi, didahului permintaan anggota DPRD Natuna Lamhot Sijabat terkait kejelasan tanah milik masyarakat. Sebab status lahan mereka masih berstatus HPK.

“Status lahan HPK ini, sedang diurus menjadi lahan pertanian. Saya minta Pemerintah Kabupaten Natuna turut membantu, agar dalam kepengurusan cepat selesai. Sehingga masyarakat Bunguran Batubi dapat menggarap lahannya, tanpa berstatus HPK,” kata Lamhot.

Sementara tampak hadir dalam pembukaan Musrenbang Kecamatan Bunguran Batubi, Ketua DPRD Natuna Daeng Amhar, Ketua Komisi II DPRD Natuna Marzuki, sejumlah anggota DPRD Natuna Dapil 3 serta Kepala OPD Natuna. (*andi surya)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini