Kunker ke Moro, Danlantamal IV Melepas 40 Ekor Tukik di Pantai Desa Jang

0
429

KARIMUN, KABARTERKINI.co.id – Dantamal IV Tanjungpinang Laksamana Pertama TNI Dwika Tjahja Setiawan melepas 40 ekor tukik atau anak penyu. Pelepasan tukik hasil penangkaran masyarakat Kampung Bahari Nusantara Desa Jang itu berlangsung di Pantai Desa Jang, Rabu 1 November kemarin.

“Sudah kewajiban kita bersama menjaga kelangsungan hidup penyu. Karena hewan laut ini semakin langka, dan mulai punah,” sambutan Dwika tampak didampingi Danlanal Tanjungbalai Karimun Letkol Laut (P) Puji Basuki, Kapolsek Moro Iptu Efendi Marpaung, Camat Moro Khaidir dan Kepala Desa Jang Kurniawan.

Dengan pelepasan puluhan ekor tukik ini, sambung jenderal TNI Angkatan Laut bintang satu emas itu, dapat membantu melestarikannya. Sehingga hewan laut ini tidak akan punah dan bertelur kembali ke Pantai Desa Jang.

“Saya ucapkan terimakasih pada Masyarakat Kampung Bahari Desa Jang telah melakukan penangkaran telur penyu sehingga menghasilkan tukik. Jika masyarakat menemukan masyarakat tidak peduli, dengan mengambil telurnya di pantai, jangan segan laporkan ke aparat penegak hukum,” pesan Dwika.

Kades Jang Kurniawan pada KABARTERKINI.co.id mengatakan, pelepasan puluhan ekor tukik ini, merupakan kegiatan rutin dilaksanakan pihaknya. Karena di desa ini, masyarakatnya sangat peduli dengan pelestarian penyu.

“Penangkaran telor penyu, disamping melestarikannya, kita ingin memberi pelajaran kepada generasi muda. Agar turut menjaga hewan laut hampir punah ini,” pungkas Kurniawan. (*iwan)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini