Kerjasama Bidang Pendidikan, Wakil Bupati dan Sekda Natuna Kunjungi Universitas Pertahanan RI

0
295
WAKIL Bupati Natuna Rodhial Huda (kiri) saat menerima cenderamata

JAKARTA, KABARTERKINI.co.id – Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda bersama Sekda Natuna Boy Wijayanto Varianto mengunjungi Gedung Rektorat Kampus Bela Negara Universitas Pertahanan RI, Jakarta, Senin 20 Februari 2023.

Dalam kunjungan digelar pertemuan ini, guna membahas potensi kerjasama pendidikan dan penelitian, antara Universitas Pertahanan RI dengan Pemerintah Kabupaten Natuna.

“Langkah awal kita melobi, agar Natuna mendapat quota beasiswa di Universitas Pertahanan RI,” kata Rodhial dihubungi via telephone WhatsApp. “Alhamdulillah sambutan kita terima sangat positif.”

FOTO bersama

Jika disetujui, sambung Tokoh Maritim Indonesia itu, dari ASN hingga non ASN, seperti generasi muda Natuna berprestasi akan dapat melanjutkan kuliah di Universtas Pertahanan RI.

“Kita berharap doa seluruh masyarakat Natuna, agar kerjasama ini ada tindaklanjutnya,” kata Rodhial. “Sehingga Natuna mempunyai SDM bermutu kedepannya.”

Sekda Natuna Boy Wijayanto Varianto mengatakan hal senada. Dalam pertemuan, dipimpin langsung Rektor Universitas Pertahanan RI Laksamana Madya TNI Amarulla Octavian.

SAAT penyerahan cenderamata

“Karena sambutannya cukup hangat, kita berharap pertemuan kerjasama ini akan terus berlanjut,” kata Boy. “Dengan dilakukan kerjasama berikutnya, demi kepentingan SDM generasi muda Natuna kedepan.”

Sementara tampak dalam pertemuan, antara lain, Wakil Rektor Bidang Keuangan dan Umum Universitas Pertahanan RI Mayjen TNI Rodon Pedrason serta Wakil Rektor Bidang Kerjasama, Kelembagaan, Inovasi dan Teknologi Universitas Pertahanan RI Mayjen TNI Susilo Adi Purwantoro.

Tampak juga, Ketua LPPM Universitas Pertahanan RI Brigjend TNI Yos Trioso, Kepala Biro Perencanaan, Kerjasama dan Hubungan Masyarakat Pertahanan RI Marsma TNI E. Soni Astaryadi, Kabag Kerjasama Biro Perencanaan, Kerjasama dan Hubungan Masyarakat Universitas Pertahanan RI Kolonel (Lek) Rujito D. Asmoro, serta Dosen Prodi Keamanan Maritim, Fakultas Keamanan Nasional (FKN) Universitas Pertahanan RI Bayu Asih Yulianto. (*andi surya)

Update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari KABARTERKINI.co.id. Ayo bergabung di Facebook dan Instagram KABARTERKINI.co.id, atau klik link https://www.kabarterkini.co.id

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini