
NATUNA, KABARTERKINI.co.id – KMP Bahtera Nusantara-01 sukses uji sandar di Pelabuhan RoRo Sedanau, Kecamatan Bunguran Barat, Jumat 8 November 2024. Uji sandar ini, bermula dari surat usulan Bupati Natuna Wan Siswandi pada 6 April 2023 lalu.
“Alhamdulillah, uji sandar KMP Bahtera Nusantara-01 berjalan lancar,” kata Kepala Dinas Perhubungan Natuna Alazi pada KABARTERKINI.co.id melalui pesan WhatsApp. “Tadi saya hadir dalam uji sandar bersama para petinggi Kementerian Perhubungan.”
Dalam uji sandar, sambung Alazi, dihadiri berbagai elemen masyarakat Sedanau dan sekitar. Mereka sangat antusias, KMP Bahtera Nusantara-01 sukses sandar. Sehingga tidak perlu ke Pelabuhan RoRo Penagi, jika ingin berangkat pada tahun depan.
“Saya harus luruskan, siapa berperan besar dalam usulan uji sandar kapal jenis RoRo ini di Sedanau,” katanya. “Yang berperan besar adalah Pak Bupati, dengan mengirim surat usulan ke Kementerian, demi kepentingan masyarakat Natuna.”
Sementara dalam isi surat usulan sandar, Wan Siswandi yang kini menjadi Calon Bupati Natuna Nomor Urut 2 itu, menerangkan, saat ini kegiatan pembangunan Pelabuhan RoRo di Sedanau telah memasuki tahap akhir pada 2023.
Jadi diharap bisa di operasikan atau di singgahi KMP Bahtera Nusantara-01 pada 2024. Semula lintasan atau rutenya, Tanjung Uban-Matak-Midai-Penagi-Subi-Serasan-Sintete (PP). Di usul menjadi Tanjung Uban-Matak-Midai-Sedanau-Penagi-Subi-Serasan-Sintete (PP).
Jadi dengan adanya surat resmi Wan Sis -biasa disapa- ini, terbantahkan semua pengakuan oknum-oknum tidak bertanggungjawab. Karena pengakuan mereka, tanpa bukti dan tidak layak siar, sebab bikin sesat pembaca. (*andi surya)
Update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari KABARTERKINI.co.id. Ayo bergabung di Facebook dan Instagram KABARTERKINI.co.id, atau klik link https://www.kabarterkini.co.id