Sekda Secara Resmi Buka KeREN Natuna

0
57
FOTO bersama

NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Sekda Natuna Boy Wijayanto Varianto membuka secara resmi Klinik Perencanaan atau disingkat KeREN Natuna, Rabu 9 Oktober 2024. Klinik ini dibuat Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (BP3D) Natuna.

“Klinik Perencanaan Daerah kita buat untuk merancang kebijakan, strategi serta program sesuai kebutuhan masyarakat dan potensi wilayah,” kata Boy melalui keterangan tertulis. “Lalu terbangun komunikasi dalam penyusunan perencanaan dari seluruh elemen masyarakat Natuna.”

Klinik Perencanaan Daerah, sambungnya, dapat dilakukan secara tatap muka maupun online. Dengan keterlibatan seluruh elemen masyarakat, perencanaan pembangunan akan dilaksanakan semakin maksimal.

“Klinik ini, harus didukung seluruh Organisasi Perangkat Daerah atau OPD,” kata mantan Kepala DLH Natuna itu. “Dari soal RPJPD, RPJMD, RKPD, selanjutnya diturunkan ke Renstra dan Renja OPD.”

Sekretaris BP3D Natuna Asmir menuturkan, Klinik berkantor di Gedung BP3D Natuna. Sehingga semakin mudah di operasikan, minim biaya serta lebih efisien.

“Kita berharap dengan hadirnya Klinik Perencanaan atau KeREN Daerah, dapat berkontribusi bagi pembangunan Natuna,” kata Asmir. “Otomatis akan semakin tercipta perencanaan yang berkualitas kedepannya.” (*andi surya)

Update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari KABARTERKINI.co.id. Ayo bergabung di Facebook dan Instagram KABARTERKINI.co.id, atau klik link https://www.kabarterkini.co.id

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini