Hari Jadi ke-68, PIA Ardhya Garini Lanud RSA Natuna Gelar Lomba Masakan Seafood

0
1067
KOMANDAN Lanud RSA Natuna Kolonel Penerbang Dedy Iskandar (tengah) saat mencicipi salah satu masakan seafood (dok. istimewa)

NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Hari Jadi ke-68, Pia Ardhya Garini Cabang 17/D.I Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Raden Sadjad (RSA) Natuna menggelar Lomba Memasak Makanan Laut (Seafood). Lomba digelar para istri TNI AU itu, berlangsung di Hanggar Integrasi Lanud RSA Natuna, Rabu 9 Oktober kemarin.

“Kita apresiasi Pia Ardhya Garini Cabang 17/D.I Lanud RSA Natuna menggelar Lomba Masakan Seafood,” kata Komandan Lanud RSA Natuna Kolonel Penerbang Dedy Iskandar melalui keterangan tertulis, Kamis 10 Oktober 2024. “Lomba digelar rangkaian Hari Jadi ke-68 Pia Ardhya Garini.”

Tidak lupa, Perwira TNI AU melati tiga emas itu, berpesan pada Kelompok Ibu-Ibu Pia Ardhya Garini Cabang 17/D.I Lanud RSA Natuna yang ikut perlombaan, agar menjadikan ajang ini mempererat tali silahturahmi. Artinya perlombaan bukan hanya sebagai ajang kompetisi.

“Kita harus pahami, suatu perlombaan bukan hanya sebagai ajang kompetisi,” ulang Dedy. “Melainkan sebagai ajang atau sarana mempererat tali silaturahmi antar sesama istri TNI AU.”

Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 17/D.I Lanud RSA Natuna Santi Dedy Iskandar menuturkan Lomba Masakan Seafood merupakan ajang kreativitas. Sehingga Ibu-Ibu PIA Ardhya Garini Cabang 17/D.I Lanud RSA Natuna semakin mahir dalam memasak, demi menunjang tugas suami dan anak-anak atau keluarganya.

“Jadi dalam Hari Jadi ke-68 Pia Ardhya Garini, kami sepakat menggelar lomba memasak ini,” kata istri Komandan Lanud RSA Natuna Kolonel Penerbang Dedy Iskandar itu. “Selain menggelar lomba, ajang ini mempererat tali silaturahmi antar istri PIA Ardhya Garini Cabang 17/D.I Lanud RSA Natuna yang biasa sibuk mengurus keluarganya di rumah sehari-hari.”

Sementara dalam Lomba Memasak Seafood, Juara 1 diraih Ibu-Ibu Staf Dinas Operasi Lanud RSA Natuna. Juara 2 diraih Ibu-Ibu Skadron Udara 52 Lanud RSA Natuna. Juara 3 diraih Staf Khusus II Lanud RSA Natuna.

Dewan Juri, Komandan Lanud RSA Natuna Kolonel Penerbang Dedy Iskandar, Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 17/D.I Lanud RSA Natuna Santi Dedy Iskandar, Ps. Kakum Lanud RSA Natuna Lettu Kum Deni Susilowanto, serta Chef Nine Pillars Hendrik yang juga anggota Persatuan Chef Profesional Indonesia. (*budi)

Update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari KABARTERKINI.co.id. Ayo bergabung di Facebook dan Instagram KABARTERKINI.co.id, atau klik link https://www.kabarterkini.co.id

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini