Lewat Pokir, DPRD Batam Dukung Pelestarian Budaya dan Kesenian

0
927
USAI penyerahan alat seni foto bersama

BATAM, KABARTERKINI.co.id – Dalam upaya mendukung pelestarian budaya dan kesenian, DPRD Batam melalui pokok-pokok pikiran (pokir) telah berperan aktif dalam pengadaan peralatan seni kepada masyarakat. Karena Pokir itu, salah satu cara menyerap aspirasi masyarakat, dan sesuai aturan berlaku.

“Peralatan seni seperti rabana, kompang, marawis, hadrah, gazal, gamis dan taqwa, kami serahkan ini merupakan pengadaan dari pokir DPRD Batam,” kata Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin dalam penyerahan di Aula Gedung LAM Batam, Jumat 5 Juli 2024.

Sementara dalam penyerahan, ditandai dengan penandatanganan Berita Acara Serah Terima (BAST) Barang, Jefridin yang mewakili Wali Kota Batam Muhammad Rudi, sempat mengapresiasi DPRD Batam yang telah mengusulkan pengadaan peralatan seni ini, melalui dana pokir-nya.

“Kepada masyarakat yang menerima bantuan, agar dapat memanfaatkan dengan baik. Ini diberikan dalam rangka mengembangkan kebudayaan dan syiar, khususnya Islam. Sebab rabana, kompang, marawis, hadrah, gazal dan lainnya merupakan alat musik yang mengiringi nyanyian dengan nilai-nilai syiar, memadukan budaya, seni dan nilai agama,” jelasnya.

Tidak lupa, Jefridin menerangkan, pembangunan di Kota Batam tidak hanya fokus pada infrastruktur, tetapi juga pada pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM), termasuk seni dan budaya.

“Terima kasih kepada kawan-kawan DPRD Batam yang sudah mengusulkan peralatan seni ini. Seni berasaskan agama, jelas mengandung nilai budaya dan agama yang membuat hati kita teduh,” tambahnya.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Batam, Ardiwinata dalam laporan mengatakan, barang yang diserahkan meliputi 327 set hadrah, 45 set kompang, 2 set gazal, 4.200 pcs baju gamis, dan 1.990 pcs taqwa.

“DPRD Batam sangat berkomitmen dalam melestarikan budaya dan kesenian daerah. Karena wakil rakyat kita itu, ingin menjadikan Batam sebagai kota yang modern dan sejahtera tanpa melupakan akar seni dan budaya,” kata Ardiwinata tampak didampingi anggota DPRD Batam Muhammad Syafi’i. (*ifan)

Update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari KABARTERKINI.co.id. Ayo bergabung di Facebook dan Instagram KABARTERKINI.co.id, atau klik link https://www.kabarterkini.co.id

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini