Bupati Serahkan Mobil Ambulans Bantuan Bagi Rumah Singgah Natuna di Batam

0
5546
BUPATI Natuna Wan Siswandi (tengah kanan) saat menyerahkan mobil ambulans bantuan

NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Bupati Natuna Wan Siswandi menyerahkan mobil ambulans bantuan bagi Rumah Singgah Natuna di Batam. Penyerahan mobil ambulans ini, salah satu bentuk perhatian Pemerintah Kabupaten Natuna pada masyarakat yang ingin berobat di Batam.

“Saya berharap, dengan tersedia mobil ambulans dapat meringankan sedikit beban masyarakat, khususnya yang ingin berobat di Batam,” kata Wan Sis -biasa disapa- tampak didampingi Kadishub Natuna Alazi, Kepala DPMD Natuna Suhardi dan Staf Ahli Bupati Natuna Husyaini, Kamis 6 Juni 2024.

Pengadaan mobil ambulans ini, salah satu bentuk komitmennya bersama Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda dalam memberikan pelayanan kesehatan masyarakat Natuna. Meskipun selama pemerintahan mereka mengalami defisit anggaran.

“Karena mengalami defisit anggaran, saya, Pak Wakil dan OPD lain, mencoba mencari anggaran ke pemerintah pusat. Alhamdulillah, pada bidang kesehatan, kita mendapatkan enam unit mobil ambulans dari Kementerian Kesehatan RI, dua unit menggunakan anggaran daerah, total menjadi delapan unit,” kata Wan Sis sambil menambahkan, dari delapan unit mobil ambulans, satu unit diserahkan ke Rumah Singgah Natuna di Batam.

Pengawas Rumah Singgah Natuna di Batam Iswandi Suhaili mengucapkan terimakasih atas bantuan mobil ambulans dari Bupati Natuna Wan Siswandi. Mengingat mobil ambulans ini, sangat diperlukan masyarakat Natuna, khususnya sedang berobat di Batam.

“Kedepan, masyarakat ingin berobat dan tinggal di Rumah Singgah Natuna ini tidak perlu mengeluarkan biaya saat ingin berobat. Sejumlah masyarakat Natuna sedang berobat dan tinggal di Rumah Singgah ini pun, sangat senang dengan tersedia mobil ambulans,” kata Iswandi mengakhiri. (*andi surya)

Update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari KABARTERKINI.co.id. Ayo bergabung di Facebook dan Instagram KABARTERKINI.co.id, atau klik link https://www.kabarterkini.co.id

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini