Dampingi Wagub Kepri, Wabup Karimun Tinjau Persiapan STQH

0
1724
WAGUB Kepri Marlin Agustina saat meninjau sarana prasarana STQH Kepri

KARIMUN, KABARTERKINI.co.id – Wabup Karimun Anwar Hasyim mendampingi Wagup Kepri Marlin Agustina meninjau persiapan pelaksanaan Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) Tingkat Provinsi Kepri 2023. STQH akan berlangsung di Kabupaten Karimun dari 9 Mei hingga 14 Mei 2023.

“Menjelang pelaksanaan STQH Kepri, kita ingin melihat persiapan sarana prasarananya. Sehingga STQH Kepri berjalan aman dan lancar,” kata Marlin pada awak media, Ahad 30 April 2023.

Tidak lupa, orang nomor dua di Kepri itu berpesan pada pemerintah kabupaten dan kota se-Kepri, agar mempersiapkan qori dan qoriah terbaiknya, dalam mengikuti STQH Kepri nanti.

“Qori dan qoriah terbaik, akan mewakili provinsi ketingkat nasional. Jadi kita harus benar-benar mempersiapkannya,” kata Marlin.

Wabup Karimun Anwar Hasyim menambahkan, pihaknya telah mempersiapkan sarana prasana dengan matang dalam penyelenggaraan STQH Tingkat Provinsi Kepri. Sehingga penyelenggaraan ini dapat berjalan lancar.

“Dalam STQH akan diperlombakan, antara lain, mushabaqoh, pawai takrub dan stand pameran bazar. Sebagai tuan rumah, kita telah siapkan qori dan qoriah terbaik,” kata Anwar singkat. (*afrizal)

Update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari KABARTERKINI.co.id. Ayo bergabung di Facebook dan Instagram KABARTERKINI.co.id, atau klik link https://www.kabarterkini.co.id

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini