ANAMBAS, KABARTERKINI.co.id – Personel Satbinmas Polres Kepulauan Anambas menggelar patroli pasar, Ahad 3 April 2022. Patroli pasar digelar demi antisipasi kelangkaan sembako, khususnya minyak goreng (migor)
“Hari ini kita melakukan patroli di Pasar Tradisional Tanjung, Kecamatan Siantan,” kata PS KBO Satbinmas Polres Kepulauan Anambas Aipda Renyus Silalahi melalui keterangan tertulis.
Sementara, sambungnya, harga sembako aman dan terkendali selama Ramadhan. Namun migor curah harganya bervariasi. Yang jelas di bawah harga migor kemasan.
“Kita berharap masyarakat dapat membeli migor curah karena harganya dua kali lebih murah dari harga migor kemasan,” saran Renyus.
Patroli pasar, menurutnya, akan terus dilaksanakan demi memantau perkembangan harga sembako. Sehingga suasana Ramadhan selalu aman dan kondusif.
“Sesuai arahan pimpinan, kami akan terus memantau oknum-oknum tidak bertanggungjawab melakukan penimbunan sembako. Jika ditemui, kami tidak segan-segan menindaknya,” pungkas Renyus. (*sarnilam)