Dari Pintu ke Pintu, Sertu Pasmirdi Sosialisasi Prokes

0
571
SERTU Pasmirdi saat menyapa dan bercengkrama dengan masyarakat binaannya, Desa Tarempa Barat

ANAMBAS, KABARTERKINI.co.id — Sertu Pasmirdi, seperti biasa dari pintu ke pintu, menyapa dan bercengkrama masyarakat binaannya, Desa Tarempa Barat, Kecamatan Siantan. Namun di masa pandemi Covid-19, Babinsa Koramil 02/Tarempa, Kodim 0318/Natuna itu bukan hanya menyapa, ia bubuhkan dengan sisialisasi protokol kesehatan atau prokes.

“Sesuai arahan pimpinan, setiap bertugas di wilayah binaan, kami harus berkomunikasi sosial (komsos) dengan masyarakat,” kata Pasmirdi disela-sela kegiatan, Ahad 22 Agustus 2021. “Kini dalam komsos, kami selingi prokes.”

Jadi, jika bertemu masyarakat, ia selalu berpesan agar mentaati prokes, seperti memakai masker diluar rumah, jaga jarak aman, hindari kerumunan massa, serta selalu terapkan pola hidup bersih dan sehat.

“Selain taati prokes, kami ajak masyarakat belum di vaksin agar segera mendaftar,” ungkap Pasmirdi. “Agar segera terjadi kekebalan komunal atau herd immunity di tengah masyarakat Anambas.”

Danramil 02/Tarempa Kapten (Chb) Dede Tri Haryanto ditempat terpisah mengatakan, tujuan giat komsos, demi mempererat tali silatuhranmi antara TNI dengan masyarakat binaannya.

“Komsos merupakan kegiatan rutin anggota Babinsa,” kata perwira TNI Angkatan Darat balok tiga emas itu. “Sehingga terus tercipta kemanunggalan TNI dengan masyarakat.” (*sarnilam)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini